Layout Style

Full Width Boxed

Background Patterns

Color Scheme

random

10 Photo Artis Korea Paling Cantik Tahun ini

Aktris Paling Cantik Korea Tahun 2017

- Siapakah aktris cantik Korea yang paling memikat penampilannya di tahun 2015 hingga awal 2017? Siapa pula aktris yang diprediksi akan bersinar pada tahun 2017? Dan siapa di antara mereka yang berhasil memukau banyak penonton dan fans? Rasanya, akan banyak nama yang harus disebutkan karena nyaris semua selebriti top Korea punya fans besar yang tersebar tidak hanya di Korea Selatan, tapi juga di berbagai negara di Asia dan luar Asia. Ya, tak bisa dipungkiri bahwa salah satu faktor utama kenapa aktris Korea sangat digandrungi adalah karena kecantikannya.



Tapi hanya bermodal kecantikan saja takkan cukup untuk bertahan di dunia showbiz Korea yang terkenal sangat keras. Dari awal mula demam Hallyu melanda Asia, berbagai aktris muncul dan tenggelam dan tak banyak dari mereka yang benar-benar bisa mempertahankan eksistensinya. Dalam daftar ini kami memuat beberapa nama lama, tapi tak sedikit pula nama baru yang penampilannya cukup meyakinkan di tahun 2015 lalu. Dan yang pasti, ke-10 nama ini telah berhasil memikat mata jutaan pria.

1.Seolhyun


Di tahun 2015 ada gelombang besar idol-idol K-Pop yang menjajal dunia K-drama, Seolhyun salah satunya. Personel girlband AOA ini sebenarnya sudah cukup lama melakukan debut aktingnya, tapi Seolhyun baru benar-benar melakukan sesuatu yang besar di tahun 2015. Di tahun itu, ia membintangi film layar lebar pertamanya, mendampingi duo pemeran utama Kim Rae-won dan Lee Min-ho dalam Gangnam Blues. Selain itu, gadis yang baru berusia 21 tahun ini kembali ke layar kaca membintangi Orange Marmalade, sebuah drama remaja yang menuai beragam respon, dan ia menyumbangkan suaranya untuk dua buah lagu soundtrack.

2. Moon Chae-won


Lama dikenal pemirsa lewat imej femininnya sebagai gadis manis berambut panjang, Moon Chae-won siap menampilkan sesuatu yang baru di drama selanjutnya, Goodbye Mr. Black. Chae-won terlihat memotong pendek rambutnya, namun ia tidak terlihat tomboy, melainkan tetap feminin. Ia ditemani oleh aktor kawakan Lee Jin-wook. Drama ini telah lama dinantikan karena fans Chae-won terakhir kali menonton aktingnya dalam drama medis Good Doctor di tahun 2013. Terhitung sejak tahun 2014, wanita kelahiran Daegu ini melakukan hattrick penampilan di layar lebar, yaitu lewat film Awaiting (film pendek), Love Forecast, dan Mood of the Day.

3.Shin Min-ah


Venus dari Daegu, itulah gelar yang didapatkan Shin Min-ah dari drama terakhirnya, Oh My Venus. Lama tak muncul, aktris kelahiran Seongnam ini melakukan comeback dengan penampilan yang unik. Ia mengenakan makeup dan pakaian khusus yang berat untuk membuat penampilannya terlihat gemuk. Semua itu dilakukan demi perannya sebagai wanita penderita obesitas, Kang Joo-eun. Oh My Venus berjarak tiga tahun lebih dari drama terakhir Min-ah, Arang and the Magistrate. Di waktu dekat ini, bintang drama My Girlfriend Is a Gumiho ini diharapkan bisa muncul dalam drama TV lagi, meski belum ada kepastian tentang hal itu.

4.IU


Musisi muda nan cantik ini mendapat kesempatan bagus untuk mempertontonkan skill aktingnya di tahun 2015 lalu. Ia tak hanya reunian dengan rekannya dari Dream High, Kim Soo-hyun, tapi juga tampil satu layar bareng aktor-aktor kondang seperti Cha Tae-hyun dan Gong Hyo-jin dalam megadrama The Producers. Sebelum itu, IU menemani Jang Geun-suk membintangi roman komedi, Bel Ami. Sayang rating drama itu sangat terpuruk. Tapi IU berhasil menyabet penghargaan Best New Actress dalam ajang KBS Drama Awards 2013. Di tahun 2016, IU akan kembali bermain drama, yaitu mendampingi Lee Joon-gi dalam serial panjang Moon Lovers.

5.Kim Tae-hee


Sebuah poling online di tahun 2015 menyebut Kim Tae-hee sebagai aktris Korea paling cantik. Pro kontra memang ada, tapi toh kekasih Rain ini tak terlalu ambil pusing. Ia memilih lebih fokus menuntaskan perannya sebagai Han Yeo-jin dalam drama Yong-pal. Meski porsi aktingnya tak sebanyak drama-drama sebelumnya, penampilan primanya menuai pujian. Ia mampu menggambarkan sosok Yeo-jin yang koma tak berdaya hingga menjadi Yeo-jin yang terlihat garang dan menuntut balas dendam. Yong-pal pun berhasil mengumpulkan rating sangat tinggi. Adapun proyek terbaru Tae-hee adalah sebuah serial TV Mandarin berjudul Saint Wang Xizhi.

6. Park Bo-young


Tahun 2015 memiliki catatan tersendiri untuk Park Bo-young. Lebih dari tujuh tahun absen di layar kaca, gadis imut kelahiran Jeungpyeong ini muncul dalam serial tvN dan mendapat gaji fantastis, tertinggi dalam sejarah tvN. Drama itu, Oh My Ghostess, adalah satu dari beberapa proyek akting Bo-young. Di layar lebar, kiprahnya lebih mentereng lagi. Pertama ia menguras perhatian moviegoer lewat film thriller misteri The Silenced, yang dilanjutkan dengan film black comedy berjudul Collective Invention dan ditutup dengan film komedi You Call It Passion. Di sela-sela itu, Bo-young kerap hadir dalam berbagai variety show TV sebagai bintang tamu.

7. Kang So-ra


Sebelum melambung berkat Misaeng, Kang So-ra menuai simpati penonton yang menyukai penampilannya dalam drama kedokteran Doctor Stranger. Karakternya, Dr. Oh, mencintai karakter Lee Jong-suk, Park Hoon, namun cintanya bertepuk sebelah tangan. Netter mulai membanding-bandingkan aktingnya dengan Jin Se-yeon, pasangan Jong-suk dalam drama itu. Mereka beranggapan Jong-suk lebih cocok dengan So-ra. Seusai Doctor Stranger, So-ra membintangi Misaeng yang menjadi drama sensasional. Ia melanjutkan karirnya lewat Warm and Cozy di tahun 2015 dan sebuah proyek baru berjudul sementara My Lawyer, Mr.Jo di tahun 2016.

8. Hwang Jung-eum


Hwang Jung-eum membuktikan bahwa tampil dengan aktor yang sama di dua drama yang berbeda yang tayang di tahun yang sama tidaklah salah. Alih-alih membuat penonton bosan, wanita berusia 31 tahun ini justru sukses mengantar drama-dramanya meraih rating bagus. Dua drama itu, Kill Me, Heal Me dan She Was Pretty, adalah proyek MBC yang menduetkan Jung-eum dengan Park Seo-joon, meski dalam drama yang disebut pertama ia merupakan pasangan utama Ji Sung, sedangkan Seo-joon adalah pemeran utama kedua. Jung-eum juga menyapa penonton bioskop lewat film komedi romantis My Sister, the Pig Lady yang dibintanginya bersama Lee Jong-hyuk.

9. Kim So-hyun


Untuk saat ini, barangkali belum ada aktris seumuran Kim So-hyun yang mampu menandingi filmografinya. Di usia yang baru 16 tahun, filmografi aktris cantik ini sudah sangat panjang seolah-olah ia adalah aktris senior yang telah lama merintis karir. Akting prima adalah kuncinya. Sejak debut di tahun 2006, So-hyun begitu diminati para produser, sutradara, dan sineas. Wajahnya begitu fleksibel untuk menjadi counterpart alias versi muda dari aktris pemeran utama, yang rata-rata dimainkan oleh aktris papan atas, seperti Lee Bo-young, Yoon Eun-hye, Lee Da-hae, dan banyak lagi lainnya. Tak heran begitu banyak cowok tergila-gila padanya.

10. Park Min-young


Ada banyak diskusi tentang kesuksesan akting Park Min-young dengan Ji Chang-wook dalam Healer. Mereka disebut sebagai pasangan paling serasi tahun 2015 dan mengundang banyak fans untuk mengidolakan mereka sekaligus. Tapi Min-young tak mabuk kepayang. Seperti biasa, ia tak mau berlama-lama terlena. Tantangan baru ia coba, yaitu menyeberang ke China untuk membintangi drama Mandarin Braveness of the Ming. Selama syuting, fans aktif memotret dan membagikan foto-fotonya yang terlihat sangat cantik menawan. Di penghujung tahun ia berduet dengan aktor yang jauh lebih muda darinya, Yoo Seung-ho, dalam Remember – War of the Son.
10 Photo Artis Korea Paling Cantik Tahun ini Reviewed by kabarword.live on 11:33 AM Rating: 5

No comments:

KABARWORD © 2019-2020. All Rights Reserved.
Powered by KABARWORD

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.