3 Tips Menghilangkan Ketombe Dengan Cara Alami
Cara Menghilangkan Ketombe Dengan Alami
Siapa pun dibikin kesal apabila menemukan tumpukan ketombe pada rambutnya. Jika sudah demikian pasti dibuat heboh dan ingin cepat cepat menghilangkan dari rambutnya. Gangguan ketombe memang membuat siapa pun tidak percaya diri. Bagaimana tidak, rambut yang tadinya hitam mengkilap dan indah, tiba tiba dirusak dengan butiran ketombe yang menempel di setiap helai rambut dan jatuh di pundak. Menurut pandangan dari kacamata medis, ketombe adalah akibat dari gangguan kesehatan pada kulit kepala. Ketombe merupakan bagian dari kulit ari yang mengelupas, terutama banyak terdapat di area sekitar kulit kepala. Kulit mati yang menumpuk dapat menyumbat pori pori dan menyebabkan gatal diarea kepala.Apabila tidak segera diatasi, dapat menyebabkan rambut menjadi rontok dan kusam. Banyak faktor penyebab munculnya ketombe, misalnya stress, terlalu sering menggunakan minyak rambut, saat membersihkan rambut dengan shampoo tidak sepenuhnya bersih. Selain itu diakibatkan karena kekurangan nutrisi yang dibutuhkan rambut dan kulit kepala. Sebenarnya gangguan ketombe bisa diredakan tanpa harus memakai obat obatan atau shampoo khusus.
Ternyata ada berapa bahan alami yang bisa dipakai untuk mengatasi ketombe membandel. Berikut ini ada enam cara alami mengobat ketombe dengan bahan bahan alami yang bisa Anda coba sendiri di rumah :
1. Larutan Cuka
Cuka atau vinegar sebagai alternetif pertama menghilangkan kulit mati yang mengelupas dan menyebabkan ketombe. Caranya ambil satu sendok makan cuka, campurkan dengan 150 ml air bersih, aduk hingga rata. Kemudian oleskan ke seluruh permukaan kulit kepala dan rambut. Diam sejenak, selanjutnya bilas dengan air bersih.2. Air Teh Hijau
Air seduhan teh hijau tanpa gula, bisa juga dipakai sebagai terapi ringan menghilangkan ketombe. Selain itu kandungan vitamin E dan antioksidan dapat menyehatkan akar rambut agar tidak mudah rontok.3. Air Perasan Daun Seledri
Daun seledri terkenal dapat menjaga dan memulihkan kondisi rambut yang rusak. Kandungan vitamin E sayuran ini sangat tinggi. Cara penggunaan cukup mudah, ambil satu ikat seledri segar, dicuci bersih. Kemudian diblender hingga halus, campur sedikit air bersih. Selanjutnya oleskan keseluruh permukaan rambut dan kulit kepala. Pijat –pijat sebentar di seluruh kepala agar nutrisi meresap. Diamkan selama 15 menit, kemudian dibilas dengan air sampai bersih. Demikianlah sekilas informasi singkat tentang cara alami hilangkan ketombe tanpa obat.
3 Tips Menghilangkan Ketombe Dengan Cara Alami
Reviewed by kabarword.live
on
12:31 PM
Rating:
No comments:
Post a Comment