7 Efek Negati Gula Pada Tubuh
Efek Negati Gula Pada Tubuh
Gula merupakan makanan favorit bagi semua orang bahkan semua minuman sebagian besar pasti mengandung gula, begitu juga dengan kue-kue seperti tart, muffin, bolu dan masih banyak yang lainnya semua pasti menggunakan gula, meskipun begitu kadang gula bisa terdapat pada makanan yang dianggap tidak mengandung gula seperti nasi, roti, kraker, saus tomat dan masih banyak lainnya. Memang tidak bisa dihindari setiap manusia membutuhkan asupan gula untuk memberikan energi bagi tubuh dan jika dikonsumsi dengan wajar maka gula akan sangat baik untuk tubuh, namun jika mengkonsumsi gula terlalu berlebihan maka akan sangat membahayakan kesehatan.Orang-orang yang kurang bergerak, jarang olahraga atau yang tidak menjalankan pola hidup sehat sebaiknya berhati-hati mengkonsumsi terlalu banyak makanan atau minuman manis karena dapat meningkatkan resiko seseorang terkena gangguan kesehatan seperti diabetes atau penyakit gula, obesitas atau kegemukan, meningkatkan resiko penyakit kanker, menurunkan kesehatan sel otak, meningkatkan resiko penyakit jantung dan masih banyak yang lainnya.
A. Beberapa efek negatif dari mengkonsumsi gula berlebih
1. Membuat tubuh menjadi gemuk
Jika anda terlalu sering mengkonsumsi makanan atau minuman manis yang mengandung gula maka asupan kalori dalam tubuh menjadi berlebih apalagi jika anda kurang bergerak maka kemungkinan besar tubuh anda akan mengalami kegemukan, selain itu dengan sering mengkonsumsi minuman manis dapat membuat lemak di perut menjadi menumpuk.2. Fungsi otak menurun
Dengan mengkonsumsi banyak gula maka sel-sel dalam tubuh akan mengalami penurunan begitu juga dengan sel otak oleh karena itu mengkonsumsi gula berlebih untuk jangka panjang membuat fungsi otak mengalami penurunan lebih cepat dibandingkan dengan yang sedikit mengkonsumsi gula.3. Menggangu fungsi hati
Menurut penelitian mengkonsumsi gula berlebih hampir sama dengan mengkonsumsi alkohol, yaitu efek racun yang ditimbulkan membuat efek racun yang dapat merusak fungsi hati, jadi jika anda ingin mempunyai hati yang sehat sebaiknya kurangi mengkonsumsi gula berlebih.4. Membuat efek ketagihan
Biasanya efek ketagihan ini bersifat genetik sehingga orang tua yang gemuk biasanya akan menurun pada anak-anaknya karena pengaruh hormon ghrelin mengakibatkan tubuh cepat lapar dan ingin makan terus menerus, tak heran orang yang gemuk biasanya senang ngemil dan makan, selain itu jika tubuh mengalami resistensi leptin membuat seseorang akan menyukai makan meskipun perut sudah tersa kenyang.5. Meningkatkan resiko penyakit kanker
Setiap manusia pasti mempunyai bibit sel kanker tapi sel kanker tersebut bisa aktif dan berkembang atau tidak aktif dipengaruhi oleh banyak faktor salah satunya ternyata adalah mengkonsumsi gula yang berlebih, menurut penelitian dengan mengkonsumsi gula berlebih akan dapat mengaktifkan sel kanker jadi bertumbuh.6. Meningkatkan resiko penyakit jantung
Menurut studi yang dilakukan mengkonsumsi gula ternyata dapat menyebabkan terganggunya fungsi otot jantung sehingga beresiko mengalami gagal jantung, apalagi jika anda sudah mempunyai gejala penyakit jantung sebaiknya segera mengurangi mengkonsumsi gula atau makanan yang serba manis.Memperpendek usia seseorang, lewat studi yang dilakukan baru-baru ini dengan menganalisa kematian yang terjadi dikarenakan terlalu sering mengkonsumsi minuman manis dan ini berkaitan erat dengan beberapa penyakit yang dideritanya seperti diabetes, kanker dan juga penyakit jantung, jadi jika anda masih ingin mempunyai umur panjang sebaiknya sedari dini mengurangi mengkonsumsi gula.
7. Menurunkan sistem imun
Untuk anda yang sering mengkonsumsi gula berlebihan akan meningkatkan resiko menurunnya sistem kekebalan tubuh sehingga akan rentan terkena virus seperti penyakit flu atau pilek selain itu kelebihan gula dapat mengganggu hormon dalam tubuh sehingga radikal bebas akan mudah masuk dan akibatnya akan mudah terserang penyakit bahkan membuat seseorang akan terlihat tua lebih cepat.
7 Efek Negati Gula Pada Tubuh
Reviewed by kabarword.live
on
1:50 AM
Rating:
No comments:
Post a Comment